Rabu, 28 Agustus 2019

YAMAHA BLUE CORE 4 GRASSTRACK DAN MOTORCROSS SERI III MATTAROPUEAE PARK

YAMAHA BLUE CORE 4 GRASSTRACK DAN MOTORCROSS SERI III MATTAROPUEAE PARK

BMX Kejurda Grasstrack & Motocross seri III 2019 yang diselenggarakan Zhumpallabbu Otomotif Club akan digelar di Sirkuit Mattaropurae Park, Desa Mattaropurae, Kecamatan Amali, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, yang akan diikuti ratusan pebalap lokal dan nasional.

Hal tersebut dikatakan Panitia Pelaksana Kerjurda, Lukmana_189 kepada Amaliterkini.com, Rabu (28/08/2019)

"Kejurda BMX Seri-lll ini akan dilaksanakan mulai Sabtu tanggal 07 s/d 08 September 2019," ujar Lukmana_189.

Menurut Lukmana_189, penitia pelaksana, BMX Kejurda Grasstrack & Motocross ini nantinya akan memperlombakan enam kelas utama yakni Bebek Standar 4 tak 110 s/d 125cc pemula, bebek modif 4 tak 110cc junior, bebek modif 4 tak 125cc Junior, bebek modif 4 tak 110cc senior, bebek modif 4 tak 125cc senior dan sport/trail senior.

Selain kelas utama tersebut, panitia juga membuka enam kelas pendukung yakni, bebek standar campuran 2 tak 116cc 4 Tak 125cc pemula, bebek campuran 2 tak 116cc 4 tak 125cc junior lokal Bone, bebek campuran 2 tak 116cc 4 tak 125cc junior lokal Bosowasi, FFA non SE 250cc junior, MX 250 Open dan Ojek taksi.

0 komentar:

 

Kumpulan Aplikasi Lengkap Komputer,Handphone dan Pengetahuan Pendidikan Published @ 2014 by Ipietoon