Jumat, 06 Februari 2015

Sejarah Permandian Alam di Desa Mampotu

Sejarah Permandian Desa Mampotu

Nama Desa Mampotu awalnya adalah Desa Taretta, desa yang kecil. Setelah beberapa tahun dibangun beberapa kolam permandian. Dengan adanya kolam permandian tersebut, Desa Mampotu menjadi desa besar yang terletak di kecamatan Amali, bahkan dijadikan sebagai Ibu Kota kecamatan. Di Kecamatan Amali terdapat 18 desa Yaitu Desa Mampotu, Desa Ta’cipong, Desa Tassipi, Desa Benteng Tellu’e Desa Jampa’e, Desa Bila, Desa Cebba, Desa Tobenteng, Desa Waempubbu, Desa Pappolo, Desa Laponrong, Desa Ajallaleng, Desa Kacimpang, Desa Sarekaja’e, Desa Kading, Desa Mauleng, Desa Amali Riattang dan Diantara ke 18 desa tersebut yang menjadi Ibu Kota Kecamatan adalah Desa Mampotu. 

Permandian Desa Mampotu awalnya dengan kejadian yang sangat misterius. Seorang petani yang tiba-tiba muncul di bawah pohon yang sangat besar. Orang tersebut muncul dengan di awali seekor ikan dan diakhiri dengan seekor udang Setelah orang tersebut naik di darat sekitar satu jam dia meninggal dengan seekor ikan dan seekor udang.Dengan kejadian itu permandain Desa Mampotu sangat angker.

Permandian Desa Mampotu awalnya dengan kejadian yang sangat misterius. Seorang petani yang tiba-tiba muncul di bawah pohon yang sangat besar. Kata penduduk masyarakat mampotu,orang tersebut di telan oleh arus air permandian desa citta kabupaten soppeng dengan seekor sapi dan di awali dengan seekor ikan dan di akhiri dengan seekor udang.
Dengan kejadian tersebut Desa Mampotu yang dulunya dinamakan Desa Taretta di ganti menjadi Desa Mampotu karena adanya air yang menyembur ke atas yang tidak berhenti-henti sampai sekarang.
Setelah beberapa hari, pemerintah Desa Mampotu mengadakan rapat, dalam rapat tersebut di hadiri beberapa tokoh masyarakat dengan tujuan untuk membangun beberapa kolam permandian. Dan yang menghadiri rapat tersebut semua menyetujui keputusan pemerintah. Dalam rapat tersebut pemerintah merencanakan membangun 3 kolam permandian. Di antaranya adalah sebagai berikut;

  • Kolam pertama di bangun pada tahun 1985


  • Kolam kedua di bangun pada tahun 1987


  • Kolam ketiga di bangun pada tahun 2008

  1. Permandian Desa Mampotu Sering di kunjungi masyaraka setempat dan masyarakat luar
Permandian desa mampotu merupakan salah satu tempat rekreasi yang terletak di desa mampotu. Permandian desa mampotu memiliki suasana yang sangat nyaman dan berada di dekat jalan. Yang membuat masyarakat sering berkunjung di permandian Desa Mampotu adalah sebagai berikut:
  1. Masyarakat bebas masuk karena tanpa karcis
  2. Tempatnya nyaman dan aman
  3. Memiliki tiga kolam renang, di antara ketiga kolam renang itu ada khusus untuk anak-anak ada khusus untuk orang dewasa

0 komentar:

 

Kumpulan Aplikasi Lengkap Komputer,Handphone dan Pengetahuan Pendidikan Published @ 2014 by Ipietoon